Cara Mudah Memberi Label Pada Artikel



Bloger - Bagi anda yang telah lama berkecimpung dalam dunia maya, seorang bloger atau pengelola situs, membuat label pada artikel tentu hal yang sudah biasa dilakukan. Namun bagi para pemula yang yang sedang belajar mengenal blog, memberi label terkadang menjadi pekerjaan yang membingungkan.

Sederhana saja, tujuan sebuah artikel diberi label adalah supaya bisa dikelompokkan berdasarkan kriteria tertentu yang anda kehendaki. Ini tentu sangat berguna agar pengunjung blog lebih mudah menemukan artikel yang mereka cari dengan memilih label yang diberikan. Sebagai contoh, artikel ini saya beri label Blogger, Tutorial dan juga Tips dan trik, sehingga saat pengunjung memilih salah satu dari tiga label tersebut tentu akan menemukan artikel ini pula.

Untuk menambahkan label pada artikel caranya adalah sangat mudah, Anda cukup memasukkan kata atau rangkainan kata sebagai label pada bagian bawah sebelah kanan tempat Anda menulis artikel, silahkan lihat gambar dibawah ini...

Disana nampak sebuah kolom "Labels for this post", nah disinilah tempat anda menentukan label untuk artikel yang sedang anda buat itu. Jika artikel ingin diberi label lebih dari satu, anda cukup memisahkan antara satu label dengan lainnya dengan tanda koma (,), sehingga posting anda akan dimasukkan dalam beberapa kriteria sekaligus.

Lalu bagai mana agar pengunjung bisa menemukan artikel berdasarkan label yang dimilikinya?, mudah saja, buatlah menu yang berisi tautan menuju label yang telah Anda buat seperti contoh menu yang saya pasang pada blog ini...


Saat pengunjung memilih menu "Linux" maka semua artikel berlabel Linux akan disajikan untuk mereka...


Atau Anda dapat mengganti menu untuk menautkan label menggunakan Tag Cloud seperti ini..


Sehingga saat Anda memilih dan mengklik salah satu label yang ada pada Tag Cloud tersebut, Anda akan dibawa pada artikel yang sesuai dengan kriteria yang telah dipilih. Jika Anda berminat memasang Tag Cloud pada blog Anda, silahkan baca artikel mengenai cara memasang Tag Cloud pada blog ini.

Selamat mencoba...

0 Response to "Cara Mudah Memberi Label Pada Artikel"

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme